PMI Kota Cirebon mengadakan Musyawarah Kota pada hari Sabtu, 13 Februari 2021.
Kegiatan Musyawarah Kota Cirebon dilakukan dengan mengikuti protokol kesehatan yang baik.
Perserta kegiatan terdiri dari seluruh pengurus Kecamatan PMI Kota Cirebon, Pengurus PMI Kota Cirebon dan Tamu undangan dengan jumlah keseluruhan Peserta 45 Orang.
Perwakilan PMI Provinsi Jawa Barat yang hadir dalam kegiatan tersebut adalah Dr. Tjatja Kuswara, Drs. MH., M.S.i sebagai Wakil Ketua Bidang Kelembagaan dan Humas PMI Provinsi Jawa Barat dalam kapasitas mewakili Ketua PMI Provinsi Jawa Barat Irjen Pol. Purn. Drs. H. Adang Rochjana. Hadir pula dalam kegiatan tersebut Perwakilan PMI Provinsi Jawa Barat Kombes Pol. Purn. Imam Sarjono sebagi Staf Ahli bidang Hukum dan Kepala Markas PMI Provinsi Jawa Barat Erlan Suherlan S.H. beserta 2 staf PMI Provinsi Jawa Barat.
Dari perwakilan Pemerintah Kota Cirebon turut hadir Sekretaris Daerah Kota Cirebon Agus Mulyadi.
Dalam kegiatan Musyawarah Kota Cirebon telah disepakati bahwa
dr. H. M. Edial Sanif, Sp. JP., FIHA terpilih kembali menjadi ketua PMI Kota Cirebon periode 2021-2026
Kami atas nama PMI Provinsi Jawa Barat mengucapkan selamat dan sukses kepada Ketua PMI Kota Cirebon terpilih periode 2021-2026
dr. H. M. Edial Sanif, Sp. JP., FIHA
semoga amanah, dapat memajukan PMI Kota Cirebon jauh lebih baik lagi dan selalu berkerja atas nama Kemanusiaan.
Discussion about this post