PMI Provinsi Jawa Barat berkolaborasi dengan Korean International Corporation Agency (KOICA) dan Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) menggelar layanan pemerikasaan Kesehatan gratis di Markas PMI Provinsi Jawa Barat di Jln. Ir. H. Juanda No 426A Dago Kota Bandung Pada Selasa, 14 Juni 2022. Kegiatan ini dibuka oleh Wakil Ketua PMI Provinsi Jawa Barat Kombes Pol Purn. DR. H. Ruhanda, SE., M.Si sekaligus memonitor dan mengawasi pelaksanaan pemeriksaan gratis di Markas PMI Provinsi Jawa Barat.
Dalam Pemerikasaan Kesehatan tersebut masyarakat diberi manfaat beberapa pemeriksaan medis seperti cek tekanan darah, gula darah, asam urat, kolesterol, dan cek Jantung serta screening penyakit tidak menular (PTM). Jumlah penerima manfaar dalam kegiatan tersebut sejumalah 152 orang.
Discussion about this post